AvB In The Rom

Pages

Friday 18 May 2012

Membuat Koneksi Wifi Ad-Hoc (berbagi internet dari Notbook ke HH android)

Kali ini membahas sedikit tutorial tentang bagaimana membuat koneksi Ad-hoc di handphone android.
Tapi sebelumnya bahwa secara default handphone android memang tidak bisa membaca koneksi wi fi yang bertipe ad-hoc, ya mungkin si pembuatnya memang men-disable fungsi tersebut. Daripada anda beli paket data yang lumayan mahal, alangkah lebih murahnya apabila laptop anda yang menjadi semacam sumber wifi, sehingga saya bisa ngenet cepat dan gratis.
Perlu dijelaskan yang dimaksud dengan koneksi ad-hoc adalah koneksi internet yang menggunakan laptop atau komputer sebagai routernya. Jadi secara gampangnya dalam bahasa orang awam, koneksi ad-hoc adalah kita membagi sambungan internet dari komputer/laptop kita ke orang lain.

  • Bahan-bahannya :
  1. RootExplorer
  2. Wpa-supplicant => http://www.mediafire.com/?n577pg7uf39w3xu

  • Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut :
1. Taruh, file wpa-supplicant yang sudah di download di sdcard.
2. Buka root explorer, lalu masuk ke folder system/bin, copy file wpa-supplicant yang asli ke sdcard anda sebagai backup apabila ternyata gagal atau anda tidak puas.
3. Setelah itu copy file wpa-supplicant yang baru ke system/bin dan replace-lah file yang lama.  Samakan permissionnya rwxr-xr-x
v v v
v    v
v    v
4. Kalau ga bisa, coba lihat di atas root explorer ada kotak R/O tekan sehingga menjadi R/W.  Maksudnya tadinya akses user hanya bisa Read Only, menjadi Read Write.
5. Restart hh nya.
6. Nyalakan wi fi ad-hoc-nya. Jika bisa maka koneksi dari ad-hoc akan ditandai dengan tanda (*)

0 comments:

Post a Comment